Sambang Warga Yang Berkerumun Tanpa Gunakan Masker, Ditpolairud Lakukan Ini !

    Sambang Warga Yang Berkerumun Tanpa Gunakan Masker, Ditpolairud Lakukan Ini !

    SUKAMARA - Berbagai upaya dilakukan Ditpolairud Polda Kalteng dalam menekanpenyebaran covid-19 di Kabupaten Sukamara, Kec. Kuala Jelai.  

    Personil Ditpolairud Polda Kalteng melalui Markas Unit Kuala Jelai kembali menyambangi warga yang berkerumun/berkumpul serta mengimbau untuk selalu memakai masker, Sabtu (02/07/2022).

    Kegiatan Polmas yang mengajak warga untuk selalu memakai masker ini dilaksanakan langsung oleh Ka Marnit Kuala Jelai yakni Bripka Subriano.

    “Kegiatan ini bertujuan untuk menekan penyebaran Covid-19 yang ada di Kecamatan Kuala Jelai ini, ” ujar Dirpolairud Polda Kalteng Kombes Pol. Boby Pa’ludin Tambunan, S.I.K., M.H., melalui Ka Marnit Kuala Jelai Bripka Subriano.

    Subriano menyampaikan dan mengedukasi warga untuk mulai dengan kenakan masker yang menutupi hidung, mulut sampai dagu. Lebih baik lagi jika masker menutupi wajah dengan rapat tanpa celah. Ini dapat dilakukan dengan memilih masker yang ada kawat di bagian atas sehingga bisa menyesuaikan lekuk hidung.

    Pilihlah masker yang minimal memiliki 3 lapis dengan bahan yang baik dan dapat digunakan tanpa menimbulkan sesak. Lalu, biasakan untuk mengganti masker setelah digunakan lebih dari 4 jam atau jika sudah kotor dan terasa lembab.

    Bisa juga mengenakan masker ganda untuk perlindungan lebih. Kenakan masker medis/bedah sekali pakai di dalam lalu tutupi dengan masker kain di luar. Kalau mengenakan masker N95 dan sejenisnya tidak perlu didobel, katanya. 

    sukamara
    Indra Gunawan

    Indra Gunawan

    Artikel Sebelumnya

    Dukung Pertumbuhan Ekonomi, Wakapolda Kalteng...

    Artikel Berikutnya

    Brigpol Rochim Lakukan Pemeliharaan dan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: CDN Ajaib, Misi Kilat Informasi dari Pusat ke Pelosok Negeri
    Dinilai Pimpin Kembali, Jaya - Efrensia Paslon Kuat di Pilkada Gunung Mas 2024
    Dukung Asta Cita Presiden, Brimob Kalteng Panen Terong dan Lombok

    Ikuti Kami